Banjarmasin, Sun FM Radio – Film Budi Pekerti berhasil memborong 17 dari total 22 nominasi di Festival Film Indonesia (FFI) 2023. Film ini berrhasil menjadi karya dengan nominasi terbanyak pada tahun ini.
Sementara itu, The BIG 4 dan Like & Share berada di belakang Film Budi Pekerti dengan 11 nominasi untuk masing-masing film.
BACA JUGA: Chanyeol Exo Akan Rilis Single Baru Pada 20 Oktober 2023
Budi Pekerti mendominasi ajang Festival Film Indonesia 2023 hampir di setiap kategori. Film dari Rekata Studio dan Kananga Pictures ini masuk dalam kategori-kategori unggulan seperti Film Cerita Panjang Terbaik, Penulis Skenario Asli Terbaik, hingga Penyunting Gambar Terbaik.
Tak hanya itu, para pemain Budi Pekerti juga tertera dalam kategori-kategori utama, seperti Sha Ine Febriyanti di Pemeran Utama Perempuan Terbaik, Prilly Latuconsina di Pemeran Pendukung Perempuan Terbaik, Angga Yunanda di Pemeran Utama Pria Terbaik, dan Dwi Sasono serta Omara Esteghlal di Pemeran Pendukung Pria Terbaik.
Pengumuman pemenang akan dilangsungkan pada Malam Anugerah Festival Film Indonesia 2023 yang rencananya digelar 14 November.