BIPA Banjarmasin

Pergelaran Seni BIPA di Banjarmasin Dihadiri Seniman Lima Negara

Banjarmasin, Sun FM Radio – Dinas Kebudayan, Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disbudporapar) Banjarmasin menyatakan bahwa Kota Banjarmasin menjadi tempat pergelaran seni budaya bertaraf internasional.

Menurut Kepala Bidang Kebudayaan Disbudporapar Kota Banjarmasin, Zulfaisal Putera dalam jumpa pers di Banjarmasin, Minggu, pergelaran tersebut diselenggarakan Banjarmasin International Performing Arts (BIPA) pada 4--5 September 2023 di halaman Balaikota Banjarmasin.

BACA JUGA: Masyarakat RI Habiskan Rp 2 Juta per Tahun Untuk Biaya Kesehatan

Lebih lanjutnya, pegelaran ini tidak hanya diikuti oleh seniman lokal dan nasional tapi juga dari luar negeri. 5 negara tersebut adalah Spanyol, Lituania, Singapura, Malaysia, dan Jepang.

Zulfaisal mengungkapkan, Kota Banjarmasin tentunya merasa terhormat dan bangga menjadi tempat diselenggarakannya BIPA ini, karena seperti Solo International Performing Arts (SIPA), yang menawarkan beragam seni.
 
"Ini merupakan gelar perdana BIPA di Kota Banjarmasin, kita harap akan sukses," ujarnya.
 
Acara ini terbuka untuk umum agar masyarakat dapat menyaksikan pagelaran seni.