Erupsi Gunung Semeru Akibatkan Jepang Siaga Ancaman Tsunami

Erupsi Gunung Semeru Akibatkan Jepang Siaga Ancaman Tsunami

Banjarmasin, SUN FM Radio – Baru terjadi dan dilaporkan bahwa gunung Semeru aktif hingga pada tingkat erupsi nih, sun people!

Badan Meteorologi Jepang terus memantau ancaman gelombang tsunami yang meningkat di daerah pesisir negaranya imbas Gunung Semeru di Jawa Timur yang kembali erupsi pada Minggu (4/12) pagi.

Setidaknya ada dua wilayah di Okinawa yang disebut paling rawan jika erupsi Gunung Semeru benar-benar memicu gelombang tsunami ke kawasan itu. Kedua wilayah itu adalah Miyakojima dan Yaeyama.

Prefektur Okinawa juga menjadi rumah dari pangkalan militer Amerika Serikat di Pasifik.

"Sekitar pukul 11.18 waktu lokal letusan besar terjadi pada Gungung Api Semeru. Jika tsunami terjadi oleh erupsi ini dan mencapai perkiraan waktu kedatangannya lebih awal (wilayah Miyakojima/Yaeyama) sekitar pukul 14.30 waktu Jepang pada tanggal 4 Desember," bunyi peringatan Badan Meteorologi Jepang.

Badan tersebut juga menuturkan citra satelit Himawari tidak menunjukkan ada perubahan signigikan terkait tekanan gelombang laut yang ditimbulkan dari letusan itu.

Tokyo menuturkan sampai saat ini tidak ada perubahan signifikan pada tingkat surut yang diamati dari stasiun pengukur pasang surut di luar wilayah Jepang.

Menanggapi kejadian ini, semoga baik di wilayah Indonesia maupun wilayah negara-negara tetangga tidak mengakibatkan bencana besar ya, sun people!

(sumber: cnnindonesia.com)