Banjarmasin, SUNFM Radio - NCT Dream resmi mengumumkan comeback. SM Entertainment menyatakan album penuh ketiga boy group tersebut yang bertajuk ISTJ akan dirilis 17 Juli mendatang. Album itu akan memiliki title track bertajuk serupa, ISTJ.
seperti diberitakan EDaily via Naver pada Selasa (13/6), album ISTJ akan memiliki 10 lagu dari berbagai genre.
Namun, NCT Dream bakal merilis single Broken Melodies terlebih dahulu pada 19 Juni pukul 14.00 WIB sebagai pembuka rangkaian comeback tersebut.
Detail comeback NCT Dream ini diumumkan sekitar dua pekan sejak teaser Broken Melodies diputar di encore konser The Dream Show2: In Your Dream di Korea Selatan pada awal Juni 2023.
BACA JUGA: Menambah Daftar Konser International, Rex Orange County Dipastikan Konser di Indonesia Oktober 2023
ISTJ akan menjadi comeback NCT Dream sekitar satu tahun terakhir setelah merilis Beatbox pada May 2022 dan album spesial musim dingin Candy.
Perilisan album baru juga dilakukan setelah NCT Dream menyelesaikan jadwal The Dream Show2: In Your Dream. Bulan depan, NCT Dream akan konser di Sao Paulo, Santiago, Lima, dan berakhir di CDMX pada 11 Juli.
Tak hanya perilisan album, berdasarkan rencana SM Entertainment yang diumumkan beberapa waktu lalu, NCT Dream direncanakan gelar fan meeting untuk merayakan 7 tahun debut pada Juli 2023.
Namun, belum ada informasi lebih lanjut mengenai detail anniversary fan meeting tersebut.
Di sisi lain, SM Entertainment sudah mengumumkan tanggal konser NCT Nation yang diikuti semua sub-unit boy group tersebut, termasuk NCT Dream. Konser itu akan digelar di Korea Selatan dan Jepang.
Konser yang bertajuk NCT NATION: To The World tersebut akan dibuka di Incheon Munhak Stadium, Korea Selatan, pada 26 Agustus 2023.
Kemudian mereka akan melanjutkan konser di Yanma Stadium Nagai di Osaka pada 9-10 September, dan Ajinomoto Stadium di Tokyo pada 16-17 September.
NCT NATION: To The World dijanjikan bakal menampilkan seluruh member NCT dengan sajian panggung spesial, musik melimpah, dan penampilan khusus dari para sub-unit NCT.
Dengan begitu, NCT 127, NCT DREAM, dan WayV dipastikan memiliki penampilan khusus dalam konser ini. Ketiga sub-unit itu sebelumnya menggelar tur secara terpisah pada tahun lalu.
(sumber: cnnindonesia.com)