Banjarmasin, SUN FM Radio – Kan Banjarmasin dikenal dengan kota Seribu Sungai, Sun People!
Pemerintah Kota (Pemkot) Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan, mengoneksikan moda transportasi sungai dan darat guna memudahkan masyarakat baik untuk bepergian atau memasarkan produk pertanian.
Dilansir melalui Antarakalsel, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Daerah (BLHD) Kota Banjarmasin, Alive Yoesfah Love di Banjarmasin, beberapa waktu yang lalu, menyebutkan untuk mewujudkan moda transportasi yang terkoneksi tersebut tak ada pilihan lain bagaimana sungai-sungai yang ada di Banjarmasin berfungsi baik sebagai mana mestinya.
BACA JUGA: Bos BCA Pastikan Sistemnya Siap Hadapi Lonjakan Transaksi Tiket Coldplay
Fungsi yang paling diharapkan kaitan dengan transportasi tersebut bagaimana sungai bisa dilalui oleh jenis angkutan sungai setidaknya untuk sampan dan klotok (perahu bermesin).
Oleh karena itu, Sun People, Pemkot berusaha menciptakan sungai di kota ini bisa berfungsi melalui berbagai program, salah satunya adalah lomba maharagu (memelihara) sungai, kata Kadinas saat bertemu dengan para pemangku sungai dan juri dalam technical meeting kegiatan lomba maharagu sungai tahun 2023.
Maka oleh itu nih, Sun People, kamu sebagai warga Banjarmasin, harus dapat menjaga kota berjuluk Seribu Sungai ini juga.
(sumber: antarakalsel.com)