badan siber

Badan Siber Ingatkan Adanya Upaya Brain Wash lewat Medsos Jelang Pilpres

Banjarmasin, Sun FM Radio – Kita harus waspada dengan Brain Wash Sun People!

BADAN Siber dan Sandi Negara (BSSN) mewanti-wanti bahaya brain wash di ruang digital menjelang Pilpres 2024 mendatang. Menurut BSSN, masifnya ancamam brain wash di media sosial bisa mengganggu kelancaran Pilpres.

BACA JUGA: Tiket Presale MotoGP Mandalika Dijual 17 Juli, Ini Harganya

Juru Bicara BSSN, Aryandi Putra mengatakan bahwa brain wash di media sosial bisa mempengaruhi pola pikir masyarakat. Menurutnya jika ini terus dibiarkan, maka akan muncul polarisasi yang cukup dalam di tengah-tengah masyarakat. "Informasi bakal banjir di media sosial. Ketika orang terpapar satu informasi saja tanpa melakukan perbandingan dengan informasi yang lain, maka dampak sosialnya adalah konflik horizontal di masyarakat," ungkap Aryandi.

Ia berharap masyarakat bisa mencari informasi dari segala sisi dan tak sungkan untuk berdiskusi paling tidak dengan keluarga. Dengan begitu ada informasi pembanding sebelum akhirnya menyimpulkan atau mengambil sikap. Menanggapi konten media sosial yang cenderung menampilkan informasi yang disukai para pengguna (filter bubble), Aryandi mengatakan bahwa semua tergantung kepada pengguna. Menurutnya pengguna adalah raja dari media sosial itu sendiri.

Ia menyebut pengguna berhak mendapat informasi apapun dan bisa leluasa menentukan arah konten apapun sesuai dengan yang diinginkan. Jadi tidak ada alasan pengguna tidak bisa merubah ketertarikan atau mencari konten yang berbeda.

(okezone.com)