bandara syamsudin noor adakan sayembaran desain

Bandara Internasional Syamsudin Noor Banjarbaru Adakan Lomba Untuk Desain Maskot

Banjarmasin, Sun FM Radio – Bandara Internasional Syamsudin Noor di Banjarbaru membuka sayembara untuk desain maskot yang bertajuk Syamsudin Noor Mascot Competition.

Sayembara ini digelar dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT)  PT Angkasa Pura I ke-60 ini jadi ajang unjuk kreativitas untuk menuangkan ide, dalam berkontribusi kepada bandara kebanggaan masyarakat Kalsel.

General Manager Bandara Internasional Syamsudin Noor, Dony Subardono mengatakan, lomba ini diharapkan mendapatkan sosok ambassador alias maskot yang akan merepresentasikan pelayanan bandara.

BACA JUGA: Jelang Piala Asia 2023, Suporter Indonesia dan Malaysia Saling Sindir di Media Sosial

Dony menyebut, sayembara ini dibuka untuk umum, sehingga seluruh lapisan masyarakat bisa mengikuti dan berkesempatan meraih juara dengan total hadiah belasan juta rupiah.

“Sengaja dibuat terbuka kepada masyarakat Kalsel agar ada keterlibatan warga Kalsel untuk mengisi maskot bagi bandara kebanggaan masyarakat Kalsel ini,” ujarnya.

Bagi pemenang utama, kata Dony, akan mendapatkan hadiah senilai Rp 8 juta.

Kemudian untuk lima nominator terbaik juga dipersiapkan hadiah dan akan diundang saat launching maskot bandara pada 20 Februari 2024.

“Jika ditotal, nilai hadiahnya sebesar Rp11 juta. Itu yang akan dibagikan kepada pemenang dan nominator,” ujarnya.

Untuk masa pendaftarannya paling lambat hingga 2 Februari 2024. 

Maskot yang terpilih menjadi juara nanti akan menjadi ikon baru di Bandara Internasional Syamsudin Noor.

Sementara itu, Staf Humas Bandara Internasional Syamsudin Noor, Venita Astari mengatakan, pendaftaran serta pengumpulan materi desain dalam bentuk pdf/jpg/document/presentation ke link Pendaftaran Syamsudin Noor Competition.

Untuk pengumuman akhir akan diumumkan melalui instagram @syamsudinnoorairport, email dan nomor ponsel nominator.