Banjarmasin, SUN FM Radio – Ada beberapa negara yang memang mewajibkan tes Covid-19 bagi siapapun yang tiba dari China. Gimana ya, Sun People, aturan tersebut kan merespon kondisi lonjakan Covid-19 yang ada di negara tersebut.
Namun, berita China mengutuk persyaratan baru tes COVID-19 oleh beberapa negara terhadap penumpang yang bepergian ke luar negeri dari wilayahnya. China memperingatkan dapat mengambil tindakan balasan atas kebijakan tersebut.
Amerika Serikat, Kanada, Prancis, dan Jepang adalah di antara sejumlah negara yang sekarang mewajibkan pelancong dari China untuk menunjukkan tes COVID-19 negatif sebelum kedatangan, karena negara tersebut menghadapi lonjakan kasus.
China mengalami peningkatan infeksi tajam setelah bertahun-tahun pembatasan ketat nol-COVID tiba-tiba dilonggarkan bulan lalu dengan sedikit peringatan atau persiapan, dan rumah sakit serta krematorium dengan cepat kewalahan.
Pada akhir Desember, Beijing mengatakan para pelancong yang datang tidak lagi diharuskan untuk karantina, membuat banyak orang China bergegas merencanakan perjalanan ke luar negeri yang telah lama ditunggu-tunggu.
Negara-negara mempertanyakan kurangnya transparansi China seputar data infeksi dan risiko munculnya varian baru sebagai alasan untuk membatasi pelancong.
China marah nih, Sun People karena ada beberapa negara yang memberlakukan aturan tersebut. Menurut kamu gimana?
(sumber: kontan.co.id)