Christine Hakim Tampil di The Last Of Us

Tampil di The Last of Us, Christine Hakim Simpan Rahasia Sejak 2021

Banjarmasin, SUNFM Radio - Christine Hakim baru-baru ini ramai menjadi perbincangan netizen usai muncul dalam serial The Last of Us. Ia berperan sebagai seorang ilmuwan bernama Ratna Pertiwi dalam episode 2 berjudul Infected.

Perjalanan Christine Hakim hingga terlibat dalam serial tersebut tak berjalan singkat karena harus melalui serangkaian proses, termasuk casting. Hal itu diungkapkan oleh Arya Ibrahim, manajer Christine Hakim, dalam unggahan Instagram.

"Christine Hakim sebagai Ratna Pertiwi di series @thelastofus," tulis Arya Ibrahim dalam unggahan Instagram, Selasa (24/1).

"Setelah hampir 2 tahun proyek ini kami rahasiakan, akhirnya kabar baik ini sudah bisa dinikmati dan dibagikan ke seluruh dunia!" lanjutnya.

Unggahan itu menampilkan sederet momen penting Christine Hakim dalam proyek The Last of Us.  Momen Christine Hakim dan Druckmann itu diabadikan saat mereka tengah syuting di Kanada pada Oktober 2021.

Christine Hakim memiliki peran yang cukup vital dalam episode 2 The Last of Us. Ia merupakan seorang ahli mikologi di Indonesia yang mendeteksi ancaman di balik kemunculan virus cordyceps.

The Last of Us merupakan serial hasil adaptasi video gim bertajuk serupa yang dikembangkan Naughty Dog. Serial ini mengisahkan Joel (Pedro Pascal) yang bertugas mengawal Ellie (Bella Ramsey) melintasi Amerika Serikat pasca-apokaliptik.

(sumber: cnnindonesia.com)

Film Biopik Michael Jackson

Antonie Fuqua Akan Garap Film Biopik Michael Jackson

Banjarmasin, SUNFM Radio - Rencana pembuatan film biopik Michael Jackson kini sudah memiliki titik terang. Film bertajuk Michael ini akan digarap oleh Antonie Fuqua yang pernah menyutradarai film Emancipation dan Training Day.

Selain itu, film ini akan diproduseri oleh Graham King yang pernah memproduksi Bohemian Rhapsody. Sedangkan untuk kursi penulis naskah, ada John Logan yang pernah menulis untuk The Aviator.

Fuqua sebelumnya mendapatkan kredit untuk video musik dari sejumlah musisi era '90-an, seperti Coolio, Usher, dan Toni Braxton.

Diberitakan New York Post, syuting film ini rencananya akan dimulai pada tahun ini. Meski begitu, belum ada pemain yang ditunjuk untuk bergabung dalam film ini.

Joe Drake dari Lionsgate selaku studio menyebut Antonie Fuqua adalah sineas yang "tanggap dan kuat". Mereka pun beruntung Fuqua memilih Michael sebagai proyek selanjutnya.

Kabar rencana pembuatan biopik Michael Jackson sudah muncul sebelumnya dari Februari 2022. Kala itu, Graham King sudah ditunjuk sebagai produser, dengan Lionsgate sebagai distributor.

Film Michael rencananya akan memperlihatkan kerumitan perjalanan pria yang kerap disapa MJ menjadi King of Pop.

Selain itu, film ini akan menyuguhkan beberapa penampilan MJ yang paling ikonik dan proses artistik di baliknya, serta kehidupan pribadi sang pelantun Smooth Criminal.

Proyek film biopik Michael ini juga mendapat sambutan hangat dari keluarga Michael Jackson. Salah satunya datang dari ibu MJ, Katherine Jackson.

(sumber: cnnindonesia.com)

 
Film Jendela Seribu Sungai

Jendela Seribu Sungai Banjarmasin Akan Saingi Sherina 2

Banjarmasin, SUN FM Radio – Siapa yang sudah gak sabar dengan film JSS? Ada yang mau nonton bareng ga?

Pembuatan film Jendela Seribu Sungai (JSS) memasuki tahapan terakhir. Pada akhir Februari 2023, editing film direncanakan sudah rampung. Hal ini disampaikan Kepala Dinas Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) Kota Banjarmasin, Iwan Fitriadi.

Dilansir dari, tribunnews, Jendela Seribu Sungai akan tayang serentak pada 23 Juli 2023, bertepatan dengan Hari Anak Nasional.

Bahkan tak tanggung-tanggung, Disbudporapar Banjarmasin akan menggandeng Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak guna menyukseskan film ini, Sun People.  

Terkait pendapatan yang akan masuk ke Pemko Banjarmasin dari film Jendela Seribu Sungai ini juga diharapkan memberikan respon yang positif.

"Sebenarnyakan tujuan membuat film ini tidak lepas dari promosi daerah dan juga keuntungan yang masuk ke kas daerah," disampaikan oleh Iwan.

Ada banyak lokasi wisata di Banjarmasin dan Kalimantan Selatan yang diambil sebagai latar film Jendela Seribu Sungai. Hal tersebut, sangat bagus sebagai media memperkenalkan pariwisata Kalimantan Selatan melalui sebuah film.

"Tujuan kedua adalah mudah-mudahan anggaran yang dikeluarkan APBD bisa balik modal," sambungnya.

Optimismenya didasari pada rencana penayangan di momen hari Anak Nasional yang bertepatan dengan hari libur sekolah.

Wah, semoga penayangan film JSS ini berhasil ya, Sun People. Mau nonton bareng ga?

(sumber: tribunnews.com)

Attack On Titan

Attack on Titan Season Final Bagian Tiga Akan Tayang Maret 2023

Banjarmasin, SUNFM Radio - Serial animasi Attack on Titan (AoT) merupakan salah satu anime yang populer. Mengisahkan kisah serangan para Titan yang memakan umat manusia, musim final AoT akan segera berlanjut!

Sejauh ini, AoT telah memasuki musim keempat. Uniknya, musim keempat yang disebut sebagai musim final terbagi menjadi tiga bagian, yakni musim 4 part 1, part 2, dan part 3.

Bagian pertamanya akan tayang 4 Maret 2023 mendatang yang dimulai dari negeri asal manga yaitu Jepang. Kemudian bagian kedua dijanjikan akan tayang pada 2023 meski pihak Attack on Titan belum memberi waktu yang lebih spesifik dan bagian ketiga tayang  pada 3 Maret 2023.

Perkembangan part ketiga tersebut pun baru saja diumumkan oleh Attack on Titan. Mengutip Tirto, musim keempat bagian ketiga akan dibagi menjadi dua bagian. Jadi, akan terdapat Attack on Titan Musim 4.3.1 dan 4.3.2, Sun People!

Attack on Titan diadaptasi dari manga dengan judul sama hasil karya Hajime Isayama, baik dari segi cerita maupun ilustrasi. Waralaba ini semula memiliki nama Shingeki no Kyojin, mengusung genre aksi penuh laga dan fantasi yang punya suasana gelap (dark).

Serialnya pertama kali dibuat pada 7 April 2013, mengisahkan petualangan Eren Yeager yang bersikeras ingin keluar dari dinding Shiganshina, tembok besar yang membentang di wilayahnya, untuk mengetahui kehidupan di luar dunianya saat ini. Ibu Eren dihabisi oleh para Titan, sosok raksasa yang menghancurkan kehidupan mereka. Dari sanalah mereka berusaha membalas perlakuan para Titan yang sudah meruntuhkan dinding pelindung.

Sejak 2013, serial yang membawa lagu Guren no Yumiya ini akhirnya menginjak musim ke-4 yang diumumkan pihak Attack on Titan sebagai musim terakhir (Final Season). 

(sumber: hypeabis.id)

m3gan season 2 akan tayang 2025

M3GAN Dikonfirmasi Memiliki Sekuel, Dijadwalkan Tayang 2025

Banjarmasin, SUNFM Radio - M3GAN dikonfirmasi akan memiliki sekuel yang tayang dalam beberapa tahun mendatang. Universal mengumumkan sekuel yang berjudul M3GAN 2.0 itu dijadwalkan tayang 17 Januari 2025.

Beberapa nama yang sudah ikut dalam film pertama akan kembali untuk sekuel M3GAN, seperti Allison Williams sang pemeran utama Gemma yang membuat boneka dengan kecerdasan buatan (AI), menjadi hidup.

Begitu pula dengan Violet McGraw yang berperan sebagai Cady, keponakan Gemma sekaligus sahabat M3GAN. Penulis naskah film pertama Akela Cooper juga akan kembali menuliskan cerita untuk sekuel.

Kendati demikian, seperti diberitakan Variety pada Rabu (18/1) waktu AS, belum terdapat informasi lebih lanjut mengenai jalan cerita lanjutan film tersebut.

Di sisi lain, sutradara Gerard Johnstone yang mengarahkan film pertama belum diumumkan akan kembali untuk M3GAN 2.0 atau tidak.

Konfirmasi sekuel M3GAN diumumkan sekitar satu bulan sejak penayangan perdana di Los Angeles pada awal Desember 2022. Sementara itu, film tersebut tayang global pada awal Januari 2023.

Dalam waktu singkat, film tersebut tampil prima di box office. Film yang dibuat dengan bujet US$12 juta atau sekitar Rp181,6 miliar sudah menghasilkan US$91 juta atau sekitar Rp1,37 triliun (US$1=Rp15.138,40) dari box office global.

Namun, rencana sekuel diakui muncul di pikiran produser jauh sebelum film tersebut tayang.

M3GAN merupakan film science fiction horror yang mengisahkan sebuah boneka AI Model 3 Generative Android atau M3GAN diciptakan untuk menemani anak-anak.

(sumber: cnnindonesia.com)