ketua komisi IV dprd

Imbas Penusukan Siswa di SMAN 7 Banjarmasin, Komisi IV DPRD Kalsel Sepakat Ada Metal Detector

Banjarmasin, Sun FM Radio –  Sun People, ini bentuk pencegahan agal hal serupa tidak terulang kembali.

Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Kalimantan Selatan, M Lutfi Saifuddin, menyambut baik rencana pengadaan alat metal detector di setiap sekolah. Menurutnya, hal tersebut berguna untuk mencegah kejadian serupa kembali terulang. 

BACA JUGA: D.O. EXO Berencana untuk Merilis Album Solo Baru dengan Banyak Lagu Akustik

“Jujur, anak laki-laki yang bawa senjata tajam ke mana-mana itu sudah menjadi budaya di tempat kita. Jadi, jangan sampai budaya negatif seperti itu bisa masuk sekolah,” ucapnya, usai rapat tertutup dengan Disdikbud Kalsel membahas kejadian siswa tusuk siswa di dalam kelas di SMAN 7 Banjarmasin, Rabu (2/8/2023).

Tapi, Lutfi mengaku rencana itu harus dibahas lagi dengan pihak terkait, seperti Tim Badan Anggaran DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah Pemprov Kalsel.

“Jika melihat urgenitasnya, mudah-mudahan bisa disegerakan,” ujar politikus Partai Gerindra ini.

Selain upaya pencegahan, Lutfi mendorong Disdikbud Kalsel agar pembinaan lebih ditingkatkan. 

(tribunnews.com)