Dewan Pers Surati PWI dan TVRI soal Intel Polisi Jadi Wartawan

Dewan Pers Surati PWI dan TVRI soal Intel Polisi Jadi Wartawan

Banjarmasin, SUN FM Radio – Sun People, ada yang lagi viral! Masa iya jurnalis yang sudah 14 tahun berkecimpung di dunia TV ternyata seorang Intel. Tapi kalo benar, kenapa bisa ya?

 Dewan Pers akan menyurati Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan TVRI terkait sosok Iptu Umbaran Wibowo, intel yang berprofesi sebagai wartawan dan kini menjabat Kapolsek Kradenan, Blora, Jawa Tengah.

Ketua Komisi Pengaduan Arif Zulkifli mengatakan surat dilayangkan kepada PWI selaku lembaga yang memfasilitasi uji kompetensi Umbaran sebagai jurnalis. Sementara, TVRI merupakan tempat Umbaran pernah bekerja sebagai kontributor di Jawa Tengah.

Arif mengatakan selama ini publik dirugikan karena telah menerima berita dari orang yang ternyata tak independen. Baru diketahui bahwa selama ini Umbaran adalah intelejen di Blora.

"Yang dirugikan dari kejadian ini adalah publik yang mengkonsumsi berita-berita yang dihasilkan Iptu Umbara. Mereka mendapatkan berita dari wartawan yang tidak independen," ujarnya.

Dewan Pers juga menyayangkan pihak kepolisian yang membiarkan anggotanya rangkap jabatan sebagai wartawan atau jurnalis. Pihak TVRI Jawa Tengah sendiri mengaku tidak tahu kalau Umbaran Wibowo adalah polisi.

Jadi, menurut kamu gimana nih sun people?

(sumber: cnnindonesia.com)