asn pindah ke ikn

Pindah ke IKN, ASN Belum Menikah Bakal Berbagi Rumah

Banjarmasin, SUN FM Radio – Apakah kamu salah satu dari ASN yang ditugaskan ke IKN, Sun People? 

Wakil Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Dhony Rahajoe mengatakan aparatur sipil negara (ASN) yang belum menikah akan berbagi rumah satu dengan yang lain jika dipindahtugaskan ke IKN Nusantara.

Ia memperkirakan ASN belum menikah yang akan pindah mencapai 50 persen, dilansir dari sumber, CNN Indonesia.

"Kita perhitungkan 50 persen yang single dulu yang pindah dan itu akan sharing. Jadi kita hitungnya satu unit itu tipe 98, yang paling kecil itu tiga kamar, itu bisa sharing," kata Dhony di Istana Negara, Jakarta, Rabu (8/3), waktu setempat.

Dijelaskan juga nih, Sun People, rumah bagi ASN itu merupakan rumah dinas jabatan. Nantinya, jika ASN tersebut pensiun atau mendapatkan tugas lain, maka rumah itu bisa ditempati oleh ASN baru. Ketentuan itu diatur dalam Peraturan Presiden Nomor 63 tahun 2022 tentang Perincian Rencana Induk Ibu Kota Nusantara.

Dikatakan pada tahap pertama sebanyak 16.990 ASN, termasuk dari pertahanan dan keamanan (hankam) yang akan pindah ke IKN. Pada 2024, ditargetkan tersedia 8.000 rumah yang dibiayai anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN), serta sisanya akan dicari dari investor.

Sebelumnya, Dhony mengatakan tiga investor dari dalam dan luar negeri akan membangun perumahan bagi ASN di IKN. Nilai investasinya Rp41 triliun. Tiga investor itu adalah PT Summarecon Agung, konsorsium CCFG Corp-PT Risjadson Brunsfield Nusantara (CCFG-RBN), dan Korea Land and Housing Corporation (KLHC).

Untuk diketahui nih Sun People, baru-baru ini Presiden Ri, Jokowi menyampaikan bahwa pembangunan dari IKN sudah mencapai 23 persen. Bahkan pada pergelaran upacara HUT RI yang ke- 78 ini digadangkan akan dilaksanakan di IKN.

Semoga pembangunan berjalan dengan lancar, ya Sun People.

(sumber: cnnindonesia.com)