usg di puskesmas banjarmasin

Baru Lima dari 27 Puskesmas di Banjarmasin yang Miliki Alat USG

Banjarmasin, SUN FM Radio – Kondisi ini sangat tidak efektif bagi para ibu hamil (bumil) ya, Sun People.

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) telah mendistribusikan alat Ultrasonografi alias USG ke sejumlah puskesmas di Tanah Air, termasuk ke Kalimantan Selatan (Kalsel).

Harapannya bahwa para ibu hamil (bumil) dapat memeriksakan kehamilan mereka di puskesmas tidak perlu ke RS atau klinik bersalin, Sun People. Sayangnya, dari penelusuran, dilaporkan bahwa di Kota Banjarmasin baru lima Puskesmas yang memiliki alat USG dari 27 puskesmas yang ada.

Puskesmas itu adalah Kuin Raya, Beruntung Raya, Pekauman, Alalak Selatan, serta Teluktiram.

Lebih disayangkan lagi, Sun People, di tiga dari lima puskesmas tersebut, ternyata pelayanan pemeriksaan USG bagi bumil belum berjalan.

Tenyata puskesmas mengalami kendala dalam pengoperasiannya karena dokter yang mengoperasikannya tidak ada.

Dijelaskan kondisi ini oleh salah satu nakes di Puskesmas Alalak Selatan, dimana jika ada ibu hamil yang ingin melakukan pemeriksaan kehamilan dengan USG maka pihak Puskesmas memberikan surat rujukan ke rumah sakit.

Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kota Banjarmasin, M Ramadhan tidak menampik adanya kendala dalam pengoperasian alat USG di Puskesmas terutama untuk tenaga kesehatannya. Sedangkan kriteria nakes yang mengoperasikannya adalah dokter umum dan dokter obgyn atau dokter spesialis kandungan, Sun People.

(sumber: tribunnews.com)