jungkook bts

Jungkook BTS Akan Rilis Album Solo Pada November 2023

Banjarmasin, Sun FM Radio – Jungkook BTS akan merilis album solo pada November 2023. Berita ini dikonfirmasi langsung oleh BigHit Music, tak hanya itu BigHit Music juga mengumumkan langsung detail mengenai album solo Jungkook BTS.

Berdasarkan pernyataan resmi agensi di platform khusus penggemar, album solo Jungkook akan rilis pada 3 November pukul 11.00 WIB. Para penggemar bisa memesannya mulai hari ini (4/10) pukul 9.00 WIB.

BACA JUGA: Film 24 Jam Bersama Gaspar Akan Tayang 2024, Berikut Sinopsisnya

Lebih lanjutnya, album tersebut akan memiliki 11 lagu, termasuk dua yang telah dirilis sebagai single, yakni Seven dan 3D.

"GOLDEN adalah album yang terinspirasi momen-momen emas Jungkook, maknae emas BTS dan juga artis solo," tulis BigHit Music di Weverse.

"Album ini menampilkan total 11 lagu, termasuk single digital yang dirilis sebelumnya, Seven (feat. Latto) dan 3D (feat. Jack Harlow)."

Sebelumnya, Jungkook BTS pernah membocorkan kabar mengenai akan comeback pada November 2023 kepada para penggemar melalui live di sebuah talkshow.

 

Konser Aerosmith Ditunda Hingga Tahun Depan Akibat Pita Suara Steven Mengalami Kerusakan

Konser Aerosmith Ditunda Hingga Tahun Depan Akibat Pita Suara Steven Mengalami Kerusakan

Banjarmasin, Sun FM Radio – Vokalis Aerosmith, Steven Taylor harus beristirahat total setelah mengalami kerusakan pada pita suaranya. 

 

Dilansir dari CNN pada Minggu (1/10/2023), penyanyi berusia 75 tahun itu mengalami retak laring sehingga memerlukan waktu istirahat cukup panjang. Kabar tak mengenakan itu disampaikan Aerosmith melalui Facebook yang sudah terverifikasi.

 

Kabar tak mengenakan itu disampaikan Aerosmith melalui Facebook yang sudah terverifikasi.

 

“Untuk penggemar kami: Sayangnya, cedera vokal Steven lebih serius dari yang diperkirakan sebelumnya. Dokternya telah mengkonfirmasi bahwa selain kerusakan pada pita suaranya, dia patah laring yang membutuhkan perawatan berkelanjutan," tulis pernyataan tersebut. 

 

“Dia menerima perawatan medis terbaik yang tersedia untuk memastikan pemulihannya cepat, tetapi mengingat sifat patah tulang, dia diberitahu bahwa kesabaran sangat penting,” tambah pernyataan itu. 

 

Akibatnya, Aerosmith mesti menunda beberapa rangkaian tur yang bertajuk ‘Peace Out’ hingga tahun depan.

Usher Akan Rilis Album Baru di Awal Tahun 2024

Usher Akan Rilis Album Baru di Awal Tahun 2024

Banjarmasin, Sun FM Radio – Setelah hiatus 7 tahun, Usher dikabarkan akan merilis album baru pada awal tahun 2024. Album baru ini akan berjudul Coming Home.

 

Dilansir Mirror, Usher akan merilis album tersebut bertepatan dengan jadwal penampilannya di Super Bowl Halftime Show, 11 Februari 2024.

 

Penggemar Usher pun menyambut baik rencana kembalinya Usher merilis album setelah vakum bertahun-tahun.

 

"Ironis sekali. Album barunya dirilis di saat yang sama ketika dia (Usher) tampil di acara paruh waktu SB (Super Bowl) 58. Tidak sabar menunggu keduanya," tulis salah satu penggemar di media sosial, dilansir Mirror, Senin (25/9/2023). 

 

"Ya ampun! Aku akan menangis! Terlalu banyak kegembiraan sekaligus! Pertama Super Bowl, sekarang albumnya!!" tulis penggemar lainnya. 

 

Usher mulai terkenal pada akhir 1990-an dengan rilis album keduanya, My Way, yang melahirkan hit nomor satu Billboard Hot 100 pertamanya, "Nice & Slow".

Akan Ada 5 Lagu From The Vault di Album 1989 Taylor’s Version

Akan Ada 5 Lagu From The Vault di Album 1989 Taylor’s Version

Banjarmasin, Sun FM Radio – Menjelang perilisan 1989 (Taylor’s Version), Taylor Swift memberikan kejutan untuk para penggemarnya atau Swifties. Taylor Swift bekerja sama dengan Google membuat teka-teki berupa animasi pop-up untuk Swifties.

Teka-teki tersebut mendorong rasa penasaran penggemar untuk mengungkapkan lagu ‘From the Vault’ dari hasil rekaman ulang 1989.

Swifties bisa ikut memecahkan teka-teki tersebut dengan mengetik "Taylor Swift" di search bar Google. Setelah itu, muncul animasi brankas di pojok kanan laman yang menawarkan satu dari 89 teka-teki yang disiapkan.

Setiap teka-teki meminta pengguna membentuk sebuah kata dari huruf acak dan mengetikkan jawab ke dalam search bar untuk menyelesaikannya dan lanjut ke teka-teki berikutnya. Ada juga hint yang memudahkan penggemar.

Beberapa teka-teki fokus pada trivia sang musisi itu sendiri, seperti Sagitarius yang menjadi zodiaknya. Selain itu, teka-teki juga fokus pada hal-hal yang berhubungan dengan tracklist 1989, seperti intro Out of the Woods.

Banyaknya fans yang mengakses fitur tersebut sempat membuat server fitur tersebut tidak bisa diakses oleh sebagian fans.

Di akhir teka-teki tersbeut, terungkap judul lagu from the vault 1989 (Taylor’s Version), yaitu Is It Over Now?, Now That We Don’t Talk, Say Don’t Go dan Suburban Legenda serta Slut yang belum pernah diungkapkan oleh Google.

Blink 182 Akan Rilis Album Baru Pada 20 Oktober 2023

Blink 182 Akan Rilis Album Baru Pada 20 Oktober 2023

Banjarmasin, Sun FM Radio – Band Blink-182 akan merilis album baru pada 20 Oktober 2023. Album ini akan bertajuk One More Time dan menjadi rilisan pertama Blink-182 setelah resmi reuni pada 2022. 

Nantinya, Blink-182 akan merilis lagu pra-rilis yaitu One More Time pada 21 September 2023.

"One More Time... album baru dari Blink-182 dirilis pada 20 Oktober. Lagu baru One More Time akan dirilis Kamis ini, 21 September," tulis akun resmi @blink182 melalui Twitter, Senin (18/9).

Pengumuman itu disertai dengan video trailer berdurasi nyaris empat menit yang diunggah via YouTube. Trailer itu menampilkan potongan wawancara Tom DeLonge, Mark Hoppus, dan Travis Barker dengan pemandu acara musik hit Zane Lowe.

Dalam pengumuman tersebut juga disebutkan ada 17 lagu yang masuk dalam tracklist album One More Time.