miss universe indonesia 2023

Isu Tinggi Badan, Direktur Miss Universe Indonesia Angkat Bicara

Banjarmasin, Sun FM Radio – Penyelenggaran Miss Universe Indonesia 2023 mengalami kontroversi setelah Fabienne Nicole yang mewakili DKI Jakarta menjadi pemenang dalam kompetisi Miss Universe 2023. Hal ini dikarenakan Fabienne Nicole dianggap tidak memenuhi salah satu kriteria yaitu tinggi badan yang kurang dari 168 cm.

Permasalahan ini pertama kali diungkapkan oleh Province Director Miss Universe Indonesia Bali, Sally Giovanny melalui Instagram Story. Pada unggahannya, Sally menyebutkan jika tinggi badan Fabienne kurang dari 168 cm padahal tinggi badan minimal untuk mengikuti ajang ini adalah 168 cm.

Menanggapi permasalahan tersebut, National Director Miss Universe Indonesia, Poppy Capella mengatakan bahawa persyaratan mengenai minimal tinggi badan Miss Universe 2023 telah dihapus. 

BACA JUGA: V BTS Akan Melangsyngkan Debut Solo Pada 8 September 2023

"Sebagai Direktur Nasional Miss Universe Indonesia, saya ingin mengkomunikasikan perubahan yang signifikan di tahun ini, mengingat pedoman kompetisi karena, Direktur provinsi kami, yang telah melakukan kompetisi mereka di awal tahap, dipilih beberapa pemenang yang tidak memenuhi persyaratan ketinggian minimum sebelumnya," tulis Poppy Capella di akun Instagram resmi Miss Universe Indonesia

"Acara ini diselenggarakan dengan itikad baik, dan tidak adil untuk mendiskualifikasi pemenangnya berdasarkan kriteria yang dianggap tidak sesuai." Lebih lanjutnya, Poppy mengungkapkan bahwa "Untuk menjunjung tinggi integritas kompetisi lokal kita dan menampung seluruh pemenang dari tingkat provinsi, saya telah memutuskan untuk menghapus tinggi minimum dari persyaratan," tulisnya."

Sebelumnya, Miss Universe Indonesia 2023 juga ditimpa permasalahan mengenai body checking tanpa busana. Permasalahan ini menyebabkan sejumlah pihak terkait seperti CEO Eldwen Wang, Visual Director Rio Motret, dan Beauty Director Sam Wiyono mengumumkan pengunduran diri.