the marvels

The Marvels Menjadi Film MCU dengan Debut Office Box Terendah

Banjarmasin, Sun FM Radio – The Marvels menjadi film MCU dengan angka pembukaan box office tertendah dalam sejarah semesta film tersebut. Di pasar domestik, pendapatan The Marvels pada pekan pertama dibuka dengan US$ 47 juta.

Angka tersebut merosot tajam dari prediksi awal. Semula, lapor Variety pada Minggu (12/11), The Marvels diproyeksi dibuka dengan US$75-80 juta, tapi kemudian turun ke US$60-65 juta.

Menurut laporan Box Office Mojo, angka The Marvels di pasar internasional pun tak jauh berbeda dengan perolehan di pasar domestik, yakni dengan US$41,5 juta. Sehingga, secara global, film ini mendulang US$88,5 juta.

BACA JUGA: NCT 127 Akan Gelar Konser di Jakarta Pada Pertengahan Januari 2024

Angka pembukaan itu masih jauh dari biaya produksi film ini yang mencapai US$274,8 juta. Dengan angka pembukaan tersebut, The Marvels diprediksi akan mengalami kesulitan untuk bisa mencapai titik impas bahkan terancam flop lantaran pekan ini prekuel The Hunger Games akan tayang.

Menurut Variety, sebelum The Marvels hanya ada dua film MCU yang mencatatkan angka pembukaan di bawah US$60 juta, yakni The Incredible Hulk (2008) dengan US$57,2 juta, dan Ant-Man (2015) dengan US$57,2 juta.

Menurut Variety, salah satu penyebab The Marvels jadi yang terendah karena promosi yang terkendala mengingat bintang-bintang film ini tak bisa ikut promosi karena aksi mogok kerja aktor Hollywood.



film deadpool 3

Penayangan Film Deadpool 3 Diundur ke 26 Juli 2024

Banjarmasin, Sun FM Radio – Penayangan film Deadpool 3 akan diundur akibat aksi mogok kerja aktor Hollywood. 

Film yang masih dibintangi Ryan Reynolds, seperti diberitakan Variety pada Kamis (9/11) waktu AS, bersiap melanjutkan proses produksi sebelum Thanksgiving yang biasanya dirayakan pada 23 November.

Namun, Disney mengumumkan Deadpool 3 mengubah jadwal tayang dari 3 Mei 2024 ke 26 Juli 2024 di bioskop. Film tersebut kini mengisi slot penayangan Captain America: Brave New World yang digeser ke 14 Februari 2025.

BACA JUGA: BABYMONSTER Akan Debut Pada 27 November 2023

Selain itu, Thunderbolts juga diundur dari 20 Desember 2024 ke 25 Juli 2025. Ada pula Blade turut bergeser dari 15 Februari 2025 ke 7 November 2025.

Jadwal baru hadir setelah sutradara Shawn Levy mengaku ragu Deadpool 3 bisa tayang Mei 2024 imbas aksi mogok kerja aktor Hollywood. Proses syuting ditunda karena aktor merapatkan barisan untuk melawan pihak studio demi meningkatkan 'UMR Hollywood 2023.'

Dalam kesempatan itu, Shawn Levy mengaku sudah mengambil gambar sebagian dari Deadpool 3. Tak hanya itu, ia juga sudah melakukan penyuntingan untuk film yang masih akan dibintangi Ryan Reynolds tersebut.

"Yang jelas, mogok masal para aktor dan penundaan panjang dalam produksi jelas berisiko pada tanggal perilisan," tutur Levy.

Kini, keraguan tersebut terbukti karena Deadpool 3 dijadwalkan tayang 26 Juli dan menjadi satu-satunya film Marvel Studios yang dijadwalkan tayang di bioskop pada 2024.

Avatar: The Last Airbender

Netflix Rilis Poster Avatar: The Last Airbender

Banjarmasin, Sun FM Radio – Netflix merilis poster perdana serial live-action Avatar: The Last Airbender. Poster tersebut memperlihatkan Aaang yang berdiri bersama rekannya, Katara dan Sokka, di atas Appa.

Appa merupakan makhluk ajaib hasil kombinasi dari bison terbang dan manatee. 

BACA JUGA: Serial Friends Alami Lonjakan Penonton Pasca Kepergian Matthew Perry

Avatar: The Last Arbender dijadwalkan akan tayang di Netflix pada 2024.

Gordon Cormier menjadi pemeran Aang bersama Kiawentiio sebagai Katara, Ian Ousley sebagai Sokka dan Dallas Liu sebagai Zuko.

Ada pula Daniel Dae Kin sebagai Ozak dan Paul Sun-Hyung Lee sebagai Jenderal Iroh.

Serial Avatar ini ternyata tak berhubungan dengan Avatar Studios yang dibuat oleh Paramount.

Sementara itu, Paramount akan memproduksi Avatar dengan judul Last Airbender yang akan tayang 2025.

 

serial friends

Serial Friends Alami Lonjakan Penonton Pasca Kepergian Matthew Perry

Banjarmasin, Sun FM Radio – Jumlah penonton serial sitkom Friends di layanan streaming Max (HBO Max) mengalami peningkatan. Peningkatan jumlah penonton ini terjadi setelah salah satu pemeran utama, Matthew Perry, meninggal dunia.

Dilansir dari Variety, Friends berhasil menjadi serial nomor satu di AS selama satu minggu terakhir.

BACA JUGA: Netflix Rilis Poster Avatar: The Last Airbender

Friends menjadi acara TV dengan peringkat teratas di kalangan penonton AS selama 30 Oktober hingga 5 November 2023.

Friends sukses menggeser All the Light We Cannot See di Netflix dan Gen V yang ditayangkan di Prime Video.

Sitkom Friends kini ditayangkan secara eksklusif di Max atau HBO Max. Max bahkan menayangkan kredit penghormatan khusus di setiap episode pertama per musimnya sejak kepergian Perry.

Perry sendiri memerankan Chandler Bing, seorang analis yang sering menggunakan satire dibalut kalimat humor.

Perry dinyatakan meninggal dunia di bak jaccuzi rumahnya di Pacific Palisades, Los Angeles, Sabtu (28/10/2023) waktu setempat.



enola holmes

Enola Holmes Lanjut Film Ke-3, Milly Bobby Brown Akan Bintangi Film Ini Lagi

Banjarmasin, Sun FM Radio – Film Enola Holmes akan berlanjut ke film ketiga. Kabar ini dikonfirmasi oleh Kepala Netflix Film Scott Stuber yang mengatakan Enola Holmes 3 sudah memasuki tahap pengembangan.

Dalam wawancara dengan Colider, Stuber juga memastikan bahwa Enola Holmes 3 akan kembali dibintangi oleh Millie Bobby Brown sebagai adik dari detektif Sherlock Holmes.

BACA JUGA: IVE Akan Gelar Konser di Indonesia Pada 13-14 Januari 2023

 

 

"IP Holmes sangat fleksibel. Tentu saja Warner Bros. melakukan pekerjaan luar biasa dengan Robert Downey Jr. dan Jude Law, sehingga gagasan bahwa kami bisa memperluas IP tersebut dengannya [Millie Bobby Brown] sangat menarik," ujar Stuber, seperti diberitakan Collider pada Selasa (7/11).

"Jadi, kami sekali lagi mengerjakan skenario untuk mencoba mewujudkannya," lanjutnya.

Meski demikian, Netflix belum merilis kabar resmi terkait kelanjutan cerita Enola Holmes tersebut.

Informasi tentang plot film ketiga, para pemeran yang bergabung, hingga jadwal perilisan juga belum dikonfirmasi.