hiburan malam saat ramadhan

Ancaman Bagi Hiburan Malam Bila Melanggar Saat Ramadan

Banjarmasin, SUN FM Radio – Semarak persiapan Ramadan didepan mata, Sun People!

Mendekati momen yang ditunggu-tunggu umat Muslim ini ditandai dengan mulai digencarkannya beberapa aturan.

Bulan suci Ramadan 1444 Hijriah tinggal hitungan hari. Salah satu kota yakni, Pemprov DKI Jakarta sudah mulai mewanti-wanti tempat hiburan malam untuk patuh aturan batas waktu operasional.

Satpol PP DKI Jakarta menyampaikan tempat hiburan malam sudah diatur terkait jam operasional selama Ramadan. Jika melanggar, tempat hiburan malam terancam ditutup.

"Tentu kalau ada yang melanggar sebagaimana yang sudah diatur ada sanksi yang dikenakan. Mulai penutupan dan lain sebagainya. Lihat nanti tindakan pelanggarannya seperti apa. Semua sudah ada aturan," kata Kasatpol PP DKI Jakarta, Arifin, dikutip dari Detik, Kamis (16/03).

Terkait jam operasional tempat hiburan malam sudah diatur setiap tahun. Pengaturan jam operasional itu juga melibatkan Dinas Pariwisata DKI dan akan disosialisasikan ke pelaku industri hiburan.

Maka dengan akan diberlakukannya beberapa kebjiakan dan aturan dalam waktu dekat, berharap semua pihak dapat menghormati aturan yang bakal diterbitkan menjelang Ramadan ini. Pengelola tempat hiburan malam diminta untuk menaati aturan berlaku selama Ramadan.

(sumber: detik.com)

 
Tarif parkir naik

Pemko Banjarmasin Naikan Tarif Parkir

Banjarmasin, SUN FM Radio – Mau capai target, nih Sun People. 

Pemerintah kota Banjarmasin mulai menaikkan retribusi parkir di sejumlah titik parkir di 2023 ini. Kebijakan ini dilakukan dalam rangka mencapai target Pendapatan Anggaran Daerah (PAD) kota Banjarmasin di 2023 ini. 

Untuk diketahui nih, Sun People, tahun lalu, Pemko Banjarmasin melalui Dinas Perhubungan berhasil memperoleh PAD sebesar Rp 4.1 miliar.

Sementara, tahun ini angka, target PAD mengalami kenaikan hingga 6 miliar rupiah. 

"SK Wali Kota terkait retribusi parkir ini sudah sekian lama tidak mengalami perubahan, dengan beban kian berat dan tetap menggunakan peraturan lama, makanya kami melakukan penyesuaian," ucap Kepala Dinas Perhubungan Banjarmasin, Slamet Begjo, seperti yang dikutip dari sumber, Tribunnews, Kamis (16/3/2023).

 Satu di antaranya, ujar Slamet, adalah menaikkan tarif retribusi dari pengelola ke Pemko Banjarmasin.

"Karena untuk PAD dari Dishub ini kan paling besar memang dari retribusi parkir," tambahnya. 

Kenaikan ini, berkisar di angka 20-70 persen namun tetap tidak dipukul rata dan disesuaikan kemampuan. 

Lebih lanjut disampaikan, "semua titik parkir dinaikkan retribusinya, dengan tarif yang berbeda-beda tentunya, yang paling besar retribusinya itu memang di Pasar Sudimampir dan Pasar Sentra Antasari," beber Slamet. 

Kalau misal dari pengelola tidak menyanggupi kenaikan minimal dari yang ditawarkan, maka opsi lainnya adalah dengan menaikkan tarif parkir di lapangan. 

(sumber: tribunnews.com)

 
Jokowi ke kalsel

Presiden Jokowi ke Kalsel

Banjarmasin, SUN FM Radio – Kunjungan kerja Pak Jokowi ke daerah kamu nih, Sun People!

Presiden Republik Indonesia Joko Widodo akhirnya tiba di Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Kamis (16/3/2023).

Dikutip dari sumber, Tribunnews, pesawat rombongan kepresidenan itu mendarat di Bandara Internasional Syamsudin Noor, Banjarbaru sekitar pukul 17.20 Wita. Diketahui, Presiden Jokowi dijadwalkan melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Kalsel pada Jumat (17/3/2023).

Kabarnya nih setibanya Jokowi di tanah Banua Kalsel tadi masih dalam kondisi turun hujan, Sun People. 

Meski diguyur hujan, Sun People, kedatangan Presiden Jokowi tetap disambut hangat para pejabat Forum Koordinasi Pimpinan Daeah (Forkopimda) Kalsel.

Seperti Gubernur Sahbirin Noor, Pangdam VI/Mulawarman Mayjen TNI Tri Budi Utomo, Kapolda Irjen Pol Andi Rian Djajadi, Danrem 101/Antasari Brigjen TNI Rudi Puruwito, Danlantamal XIII Tarakan Laksma TNI Deni Herman, serta Danlanud Syamsudin Noor Kolonel (Pnb) Vincentius Endy Hadi Putra.

Jokowi akan lebih dulu ke Tabalong dalam rangka menghadiri sekaligus membuka Muktamar Rabithah Melayu Banjar.

Setelah dari Tabalong, Jokowi kembali ke Kota Banjarbaru.

Presiden direncanakan bakal meresmikan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) tahap II berkapasitas 500 liter per detik.

(sumber: tribunnews.com)

 
aturan pemakaian masker

Akhirnya Pemakaian Masker dibebaskan di Transportasi Umum

Banjarmasin, SUN FM Radio – Kini gak perlu khawatir, Sun People

Jika pada akhir Desember 2022 yang lalu Presiden memutuskan mencabut masa PPKM di Indonesia, kini peraturan penggunaan masker di transportasi umum sudah bukan kekhawatiran yang takut untuk dipermasalahkan lagi, Sun People.

Akhirnya pada bulan ketiga di tahun ini, Sun People, Menteri Kesehatan membebaskan masyarakat untuk masyarakat tak makai masker terutama di transportasi umum. 

Namun ia juga tetap mengimbau ya, Sun People, agar masyarakat yang merasa tidak sehat untuk tetap mengetatkan penggunaan masker.

Seperti dilansir dari sumber, CNN Indonesia, "jadi kalau saya ditanya, konsisten ke program transisi kita, kita kembalikan itu lebih banyak ke masyarakat. Kalau masyarakat merasa tidak nyaman, merasa dia tidak sehat, sudah lama tidak divaksin, sebaiknya pakai. Kalau enggak ya enggak apa-apa," kata Budi di Balai Sudirman, Jakarta Selatan, Selasa, waktu setempat.

Budi menyebut pada prinsipnya pemerintah telah berproses melakukan transisi dari pandemi ke endemi virus corona (Covid-19). Proses transisi itu juga menyasar perilaku warga terhadap pemahaman akan kesehatan individu.

Seperti yang sudah disampaikan diatas nih, Sun People, baru-baru ini ‘kan Presiden Joko Widodo bahkan menyebut masker tak lagi wajib dipakai. Ikatan Dokter Indonesia (IDI) sebelumnya juga mempersilakan masyarakat yang ingin melepas maskernya meski tengah berada di angkutan umum. Namun, hal itu hanya berlaku untuk kelompok masyarakat tertentu.

IDI menilai kebebasan untuk melepas masker juga kini telah diberlakukan di beberapa negara lain. Dengan demikian, Indonesia menurut IDI juga bisa melakukan hal yang sama.

(sumber: cnnindonesia.com)

 
pemkab tanah laut

Ada Jabatan Kadis Pemkab Tanah Laut yang Akan Dilelang

Banjarmasin, SUN FM Radio – Jabatan dilelang nih, Sun People. Kenapa ya?

Jabatan Kepala Dinas di empat instansi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanah Laut (Tala) masih kosong. Bupati bakal membuat lelang jabatan untuk empat posisi ini.

Data yang dilansir dari sumber, Radar Banjarmasin, empat instansi itu adalah Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) yang kosong sejak 6 Februari, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) kosong sejak 20 Februari. Kemudian Dinas Perhubungan (Dishub) dan Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) kosong sejak 7 Maret kemarin.

Masing-masing jabatan tersebut hingga kini masih diisi dengan jabatan Plt, Sun People. 

Empat jabatan itu saat ini diisi oleh pelaksana tugas (Plt). Plt Kesbangpol ditempati Rudi Ismanto yang saat ini menjabat Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), Sedangkan Plt Disdikbud adalah Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Andris Evony. Plt Dishub adalah H Syahrian Nurdin (Kepala Diskopdag) dan Plt Dispora adalah H Hairul Rijal (Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat).

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Tala, Tajuddin Noor Effendi, mengatakan pihaknya sudah melakukan usulan kepada Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) di Jakarta agar bisa dilakukan lelang, Sun People. “Empat jabatan kosong itu sudah kita usulkan ke KASN untuk segera dilakukan lelang,” ucapnya, masih dilansir dari sumber yang sama.

Namun, kini pihaknya saat ini masih menunggu informasi dari KASN, nih, apakah usulan lelang itu disetujui atau tidak.

(sumber: radarbanjarmasin.com)