kapal selan titanic

Mengapa GPS dan Radar Kapal Selam Titanic Tidak Bisa Digunakan

Banjarmasin, Sun FM Radio –ada batas kemampuan juga bagi sinyal radar Sun People!

Kapal selam Titan dinyatakan meledak. Lima orang yang jadi penumpang kapal tur ke kapal Titanic disebut tewas dalam kejadian tersebut.

Kapal tersebut hilang pada Minggu (18/6/2023). Pencarian di dalam air sebenarnya cukup rumit, bahkan teknologi seperti GPS dan radar tidak bisa mencarinya. Hal ini jelas berbeda saat mencari objek di daratan. Pencariannya tidak bisa menggunakan sinyal komunikasi, karena air dan udara adalah media yang berbeda.

BACA JUGA: Media Jepang Soroti Persaingan Anthony Ginting dengan Viktor Axelsen di Papan Atas Ranking BWF

Insider menjelaskan air lebih padat pada tingkat molekuler, yakni 5x1023 molekul per inci kubik dan udara 4,4x1020 molekul per inci kubik. Padatnya air itu membuat sistem seperti GPS dan radar tidak akan berfungsi, karena terhalang dan terserap oleh molekul, dikutip dari Insider, Jumat (23/6/2023).

Alasan yang sama juga menjadi jawaban atas mengapa laut dalam tampil gelap gulita. Penyebabnya gelombang elektromagnetik matahari tidak bisa menembus terlalu dalam.

Untuk menggantikan sistem elektromagnetik, kapal selam dan kapal bawah air lainnya menggunakan gelombang suara alias sonar. Berbeda dengan sistem GPS dan radar, gelombang suara sonar bisa menembus air. Karena berfrekuensi rendah, gelombang suara yang dipancarkan sonar menjalar lebih panjang. Di sisi lain, GPS dan radar memanfaatkan gelombang elektromagnetik berfrekuensi tinggi yang tidak bisa didengar oleh manusia.

(cnbcindonesia.com)

 
masa AI

Karya Anak Bangsa, Buat Platform AI Untuk Belajar Bahasa Inggris

Banjarmasin, Sun FM Radio – mempermudah Sun People yang mau belajar Bahasa inggris cuman dengan palform AI karya anak bangsa.

Dua mahasiswa Indonesia di Amerika Serikat (AS) membuat platform kecerdasan buatan (AI) MASA AI yang dapat membantu penggunanya untuk belajar Bahasa Inggris. Jason Sudirdjo (20) dan Davyn Sudirdjo (22) adalah dua orang Indonesia yang berada di balik pembuatan MASA AI. MASA AI adalah perusahaan solusi AI dengan fokus di dua bidang, yakni efisiensi bisnis besar dan pendidikan. Masa menawarkan solusi berbasis AI yang disesuaikan dengan kebutuhan bisnis penggunanya.

BACA JUGA: Indonesia Lolos Ke Semifinal Usai Kalahkan Australia 3-0

MASA AI meluncurkan dua produk, yakni JennieTest dan JennieSpeak.

JennieTest sendiri dapat digunakan untuk berlatih untuk TOEFL, IELTS, UTBK-SBMPTN dan bahasa Inggris umum, termasuk tes diagnostik cepat. AI nantinya akan mengevaluasi kekuatan dan kelemahan, memberikan soal latihan tak terbatas, simulasi full test tak terbatas, materi pembelajaran tak terbatas yang semuanya disesuaikan dengan kebutuhan siswa.

Platform ini memiliki robotutor atau tutor robot yang aktif selama 24 jam dan 7 hari sepekan untuk ditanya apapun sebanyak yang pengguna mau.

Sementara itu, JennieSpeak adalah platform latihan berbicara yang dapat mendeteksi pengucapan dan intonasi, ritme dan tempo, serta akurasi tata bahasa dan kosa kata, sehingga dapat membantu meningkatkan kemampuan berbicara pengguna.

(cnnindonesia.com)

 
ceo google

Fakta tentang Viralnya Video Lama CEO Google Klaim AI Deteksi Jantung

Banjarmasin, Sun FM Radio – kalau AI pun merambat ke dunia Kesehatan, lebih mempermudah atau mempersulit kehidupan yah Sun People?

Sebuah video lama yang menampilkan CEO Google Sundar Pichai menyebut teknologi kecerdasan buatan (AI) dapat digunakan untuk mendeteksi risiko penyakit jantung. Bagaimana faktanya?

"Selamat tinggal CT Scan, MRI, Xray. Masalah kardiovaskular dapat diprediksi dengan pemindaian mata. Dokter sekarang bisa melihat dengan jelas apa yang ada di dalam tubuh pasien. Sundar Pichai, Google AI," tulis akun @sikka_harinder di Twitter, Minggu (18/6), sambil mengunggah video lama presentasi Pichai.

BACA JUGA: Tim Voli Putri Indonesia Juara Grup AVC Challange Cup 2023, Kalahkan Filiphina

Berdasarkan penelusuran, video yang diunggah akun tersebut merupakan video pada 2018. Di kanal YouTube Varindia, video yang sama yang lebih panjang diunggah pada 3 tahun lalu. Awalnya, Google mengembangkan teknologi ini untuk mendiagnosis risiko diabetes yang dapat menyebabkan kebutaan.

"Tahun lalu kami mengumumkan karya dalam bidang retinopati diabetes. Ini adalah penyebab utama kebutaan dan kami menggunakan deep learning untuk membantu dokter mendiagnosisnya lebih awal. Dan kami telah menjalankan uji coba lapangan sejak saat itu di rumah sakit Arvind dan Sankara di India dan uji coba lapangan berjalan dengan sangat baik," ujar Pichai dalam video tersebut.

Dalam sebuah unggahan blog pada Mei lalu, Google menyebut pihaknya bekerja sama dengan Lions Outback Vision di Institut Mata Lions, sebuah tim yang berkomitmen untuk meningkatkan kesehatan mata masyarakat pedesaan, terpencil, dan penduduk asli Australia Barat.

(cnnindonesia.com)

 
apa itu roleplay

Game Roleplay Viral Di TikTok

Banjarmasin, Sun FM Radio –   Sempat viral di Sun People, emang apa sih Game Roleplay tu?

Belakangan ini, game RP yang merupakan singkatan dari Roleplay sedang viral di TikTok. Untuk diketahui, dalam dunia game, roleplay adalah salah satu jenis atau genre game. Contoh dari game RP itu antara lain, seperti Ragnarok Online, Genshin Impact, Seal, Final Fantasy, Dragon Quest, Dragon Quest, dan masih banyak lagi. Game-game semacam ini meminta pemain memainkan karakter tertentu untuk melawan musuh.

BACA JUGA: Meskipun Tanpa Kekuatan Utama, Tetap Tergetkan Juara di Taipei Open 2023

Di beberapa game Roleplay, terutama game RP yang online, pemain bisa memodifikasi karakternya sesuai keinginan. Pemain dapat melengkapi karakter game RP dengan berbagai macam keahlian serta beraneka aksesoris seperti senjata dan pakaian.

Apa Sebenarnya Game Role Play

Di TikTok, RP adalah game memainkan peran menjadi tokoh tertentu atau orang lain. Pemainnya biasa disebut dengan “roleplayer”. Dalam game RP, pengguna seolah-olah berperan menjadi tokoh fiksi untuk berinteraksi dengan roleplayer lain di TikTok. Interaksi yang dibangun dalam game RP di TikTok bervariasi. Para pemain RP bisa saling follow untuk berteman atau biasa dalam bahasa gaulnya disebut dengan “mutualan”. Kemudian, pemain juga bisa menjalin hubungan fiksi tertentu dalam game RP di TikTok.

Game RP di media sosial

Selain di TikTok, game RP sejatinya juga telah ramai dimainkan di berbagai media sosial, salah satunya adalah Twitter. Sama seperti di TikTok, pemain RP di Twitter juga membuat dan memainkan karakter fiksi untuk saling berinteraksi. Baik di TikTok maupun Twitter, pemain RP kebanyakan berperan sebagai artis K-pop. Mereka akan menggunakan foto profil artis K-pop, tetapi dengan nama yang biasanya telah dibuat sendiri sesuai keinginan.

(Kompas.com)

 
whatsapp

Pengguna Bakal Bisa Gonta Ganti Akun WhatsApp

Banjarmasin, Sun FM Radio – Ini memudahkan sekali ya Sun People, apalagi kalau punya bisnis online.

WhatsApp sedang mengembangkan fitur baru yang mungkin dinantikan pengguna. Fitur itu bakal memungkinkan pengguna memasang beberapa akun yang berbeda (multi-account) di satu handphone (HP). Fitur itu sedang diuji WhatsApp untuk WhatsApp Business. Menurut situs yang kerap memberikan bocoran soal fitur baru WhatsApp, WABetaInfo, fitur multi-account muncul di pembaruan WA Business versi beta 2.23.13.5 di Android. Pembaruan itu bisa ditemukan di Google Play Store. Fitur multi-account sebenarnya sudah cukup umum di beberapa aplikasi macam Instagram, Gmail, TikTok dan lain sebagainya.

BACA JUGA: Ginting melawan Superior Axelse

Berdasarkan gambar yang dibagikan oleh WABetaInfo, pengguna nantinya akan mendapati menu yang memungkinkan mereka menambahkan atau login akun WhatsApp berbeda dari yang dipakai saat ini. Akun tambahan itu akan tersimpan di HP yang sama.

Dengan fitur multi akun ini, pengguna bisa berpindah atau gonta-ganti akun WhatsApp kapan saja tanpa perlu berganti perangkat atau ponsel. Fitur multi-account sendiri cukup dinantikan pengguna karena akan mempermudah dalam mengelola percakapan pribadi maupun bisnis dalam satu perangkat. Selain itu, dukungan ini juga akan mempermudah admin mengelola akun yang sebelumnya terpisah di aneka perangkat.

Langsung dicoba yaa sun people, siapa tau hp kamu sudah bisa pakai fitur terbaru ini

(Kompas.com)